Dua Organisasi Pemuda Bentrok Di Kolong Jembatan

Written By Unknown on Kamis, 16 April 2015 | 16.24

Laporan Rahmad Wiguna | Sumatera Utara

SERAMBINEWS.COM, MEDAN - Dua organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) terlibat baku hantam di bawah jalan tol Belmera, Jalan Letda Sudjono, Medan Tembung, Kamis (16/4/2015) siang. Polisi yang turun ke lokasi langsung mengamankan 21 orang beserta berbagai senjata sebagai barang bukti.

Bentrokan ini mengakibatkan arus lalu lintas yang menghubungkan pusat Kota Medan dengan Deliserdang sempat lumpuh. Masing-masing kubu menyerang menggunakan batu, parang hingga tombak.

Beruntung sebelum jatuh korban, polisi berhasil melerasi keributan ini. Dari lokasi diamankan 21 orang yang mengenakan seragam IPK. Berbagai senjata mulai dari bongkahan batu hingga senjata tajam turut disita.

"Kami mau menghadiri pelantikan. Tiba-tiba diadang sama mereka," kata Krisman, salah satu pelaku yang diamankan.
Menurutnya, malam sebelumnya spanduk pelantikan kepengurusan baru juga dibakar. Kelompok Krisman menduga pembakaran itu dilakukan sesama OKP yang tak menolak pelantikan kepengurusan baru.

"Gak senang orang itu dengan kami," ujarnya singkat.

Kasat Reskrim Polresta Medan Kompol Wahyu Bram Istanto belum bisa menyimpulkan akar permasalahan bentrokan itu.

"Sedang didata. Nanti akan kita sampaikan penyebabnya," kata Wahyu. (mad)


Anda sedang membaca artikel tentang

Dua Organisasi Pemuda Bentrok Di Kolong Jembatan

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/04/dua-organisasi-pemuda-bentrok-di-kolong.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dua Organisasi Pemuda Bentrok Di Kolong Jembatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dua Organisasi Pemuda Bentrok Di Kolong Jembatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger