Saya belum Pahami Soal Bendera Itu

Written By Unknown on Minggu, 01 Maret 2015 | 16.24

WAKIL Ketua Komisi III DPR RI, Desmon Junaidi Mahesa mengaku belum memahami secara detail subtansi perjanjian terkait bendera (Bintang Bulan). Karenanya dia mengatakan pertanyaan yang diajukan wartawan sangat berat untuk dijawab.

"Kalau ini terlalu jauh. Bendera Aceh dalam konteks apa. Ada tidak di perjanjian. Ini lho yang menurut saya susah saya jawab. Kalau sampai hari ini saya tidak terlalu detail memahami substansi perjanjian itu," katanya menjawab Serambi, di sela-sela silaturahmi dengan Wagub Aceh, Sabtu (28/2).

Menurutnya, timbulnya persoalan dalam mencari kesepakatan disebabkan belum adanya draf dari masyarakat Aceh dan draf dari Pemerintah Pusat. "Yang menjadi soal hari ini bagi saya adalah, apakah pemerintah lokal sudah mempunyai konsep draf, apakah pemerintahan pusat mempunyai konsep. Agar kita bisa menatapnya (mempelajarinya). Kalau dua-duanya nggak ada, mana bisa kita bicarakan yang engkau pertanyakan," terang politisi Gerindra, ini.

Selain itu, dia mengaku kesulitan untuk membantu memperjuangkan bendera Bintang Bulan di tingkat Pusat. "Kalau konsepnya nggak ada, bagaimana kita mengawal. Saya bukan wakil masyarakat Aceh. Kalau saya diminta bantuin, insyaallah saya bantu karena itu amanah."

Ketika ditanyakan konsep seperti apa yang dimaksud, Desmon mempersilakan wartawan menanyakan kepada Wakil Gubernur Aceh, Muzakir Manaf yang duduk di sampingnya. "Tanya saja ke Wagub. Anda sebagai rakyat Aceh jangan tanya kepada saya," pungkasnya.(mz)

Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |


Anda sedang membaca artikel tentang

Saya belum Pahami Soal Bendera Itu

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/03/saya-belum-pahami-soal-bendera-itu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Saya belum Pahami Soal Bendera Itu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Saya belum Pahami Soal Bendera Itu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger