Menteri PU: Akan Dibuat Terowongan di Geurutee

Written By Unknown on Rabu, 11 Maret 2015 | 16.24

* Biaya Ditaksir Rp 1,6 Triliun

BANDA ACEH - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadi Moeljono, Selasa (10/3) kemarin meninjau kondisi badan jalan nasional yang berada di pinggiran tebing Gunung Geurutee, Aceh Jaya. Ia menilai, kondisi jalan tersebut sangat rawan dan bisa membuat pengendara roda dua, empat, enam, dan lainnya di jalur itu sewaktu-waktu jatuh ke laut.

Atas dasar itu, Basuki Hadi sangat setuju dibangun terowongan di gunung yang berada di antara Kabupaten Aceh Besar dengan Aceh Jaya tersebut. "Usulan Gubernur Aceh kepada pusat agar dibangun terowongan di kawasan Gunung Geurutee, sudah sewajarnya kita respons," katanya menjawab Serambi saat meninjau jalan nasional di kawasan Geurutee, Aceh Jaya, Selasa (10/3).

Menteri PU dan Perumahan Rakyat, Basuki Budi Moeljono meninjau lokasi rencana pembangunan terowongan di Geurutee didampingi Direktur Pembinaan dan Pelaksanaan (Binlak) Kementerian PU dan Perumahan Rakyat, Ir Wijaya Seta.

Sedangkan rombongan dari Pemerintah Aceh, selain Gubernur dr Zaini Abdullah, ikut hadir Sekda Dermawan MM, Kepala Bappeda Prof Dr Abubakar Karim MS, Kepala Dinas Bina Marga Ir Anwar Ishak, Kepala Dinas Pengairan Samsurizal, Kasatker Jalan Nasional, Ir Hilal, dan lainnya.

Menteri PU dan Gubernur Aceh menuju Geurutee setelah melepas Presiden Jokowi bersama Nyonya Iriana dan rombongan kembali ke Jakarta, setelah menyelesaikan kunjungan kerjanya dua hari di Aceh.

Sebelum naik ke kawasan Geurutee, Menteri PU bersama rombongan dan Gubernur Aceh duduk ngopi lebih dulu di kedai kopi yang terdapat di kaki Gunung Geurutee.


Anda sedang membaca artikel tentang

Menteri PU: Akan Dibuat Terowongan di Geurutee

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/03/menteri-pu-akan-dibuat-terowongan-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Menteri PU: Akan Dibuat Terowongan di Geurutee

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Menteri PU: Akan Dibuat Terowongan di Geurutee

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger