Laporan Dede Rosadi | Aceh Singkil
SERAMBINEWS.COM, SINGKIL – Korban banjir di Aceh Singkil, yang berada di pedalaman berteriak lapar. Lantaran mereka tidak bisa memasak, setelah dapur serta perlengkapan masak terendam banjir. Satu-satunya harapan bantuan nasi bungkus atau mi rebus dari dapur umum Pemerintah Daerah.
Sayang hingga Rabu (5/11/2014) bantuan itu, belum masuk ke wilayah pedalaman. Sementara warga tidak bisa datang meminta makanan ke dapur umum, sebab terhalang banjir.
"Tolong makan antar ke tempat kami. Kami tidak bisa mencari ke luar karena tidak ada perahu," teriak Sarbaini warga Peabumbung, Singkil dengan nada tinggi melalui saluran telepon genggam yang menghubungi Serambinews.com.
Menurut Sarbaini, beberapa pria telah diutus mengambil makan ke dapur umum di Ujung Bawang. Namun karena keterbatasan transportasi, hanya sedik yang sanggup dibawa.
"Satu rumah paling dapat sebungkus, mana cukup. Yang ada malah diperebutkan," katanya.
Anda sedang membaca artikel tentang
Korban Banjir Singkil Teriak Minta Nasi
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/11/korban-banjir-singkil-teriak-minta-nasi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Korban Banjir Singkil Teriak Minta Nasi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Korban Banjir Singkil Teriak Minta Nasi
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar