SERAMBNEWS.COM, JAKARTA - Wakil presiden terpilih, Jusuf Kalla memberikan pidato tentang programnya mengatasi kemiskinan.
"Berbicara orang miskin berarti berbicara mengenai orang-orang yang tidak mampu memenuhi kebutuhan dasar," ujar JK saat berpidato terkait "Bersama Mengatasi Kemiskinan" di Pusat Perfilman Usmar Ismail, Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa (23/9/2014).
Mantan Ketua Umum Partai Golkar ini menyatakan profesi terbanyak yang mengalami masalah kemiskinan di Indonesia yaitu petani, nelayan, buruh dan pengangguran. Menurutnya ada dua hal yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut yaitu pendapatan dan kebutuhan.
JK menambahkan permasalahan petani tidak hanya permasalahan lahan garapan. Permasalahan bibit, pupuk, pengairan serta metode merupakan masalah fundamental yang dihadapi petani. Ia yakin jika permasalahan tersebut bisa teratasi petani akan bisa meningkatkan pendapatannya.
"Kita lihat petani daerahnya kalau di Jawa 0,3 hektare. 5 orang keluarga hanya 3 orang yang memenuhi kebutuhan, 2 orang lagi harus cari kerja," ujar JK.
JK juga menyinggung permasahan nelayan untuk meningkatkan pendapatannya. Menurutnya satu permasalahan yaitu tentang kapal nelayan hanya bisa menanggap ikan untuk jangka waktu 1-2 minggu karena kurangnya media penyimpanan.
"Kalau buruh gajinya rendah, saya katakan perlu gaji wajar, tapi juga meningkatkan daya saing," kata JK.
Menurut laporan Bank Dunia penurunan tingkat kemiskinan di Indonesia terus melambat dengan tingkat penurunan hanya 0,7 persen tahun 2012-2013.
Anda sedang membaca artikel tentang
JK Sampaikan Upaya Mengatasi Kemiskinan
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/09/jk-sampaikan-upaya-mengatasi-kemiskinan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
JK Sampaikan Upaya Mengatasi Kemiskinan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
JK Sampaikan Upaya Mengatasi Kemiskinan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar