DPRK Aceh Utara Bentuk Empat Fraksi

Written By Unknown on Sabtu, 20 September 2014 | 16.24

LHOKSEUMAWE - DPRK Aceh Utara membentuk dan menetapkan empat fraksi dalam sidang paripurna perdana di gedung DPRK Aceh Utara, Jumat (19/9). Sidang dipimpin Ketua Sementara Abdul Mutalib dan dihadiri Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib serta sejumlah pejabat jajaran Setdakab Aceh Utara.

Keempat fraksi yang dibentuk dan ditetapkan dalam paripurna kemarin adalah, Fraksi Partai Aceh (PA), Fraksi PPP, Fraksi Nasional Demokrat, dan Fraksi Amanat Karya Bangsa.

Data diperoleh Serambi, berdasarkan hasil Pemilu 2014 lalu, hanya tiga parpol yang memenuhi syarat membentuk fraksi utuh, yaitu Partai Aceh (24 kursi), PPP (6 kursi), dan Partai Nasdem (5 kursi).

Sebanyak empat partai yang tidak memenuhi syarat membentuk fraksi utuh, yakni PAN (3 kursi), Golkar (2 kursi), serta PKB dan Demokrat (masing-masing satu kursi) sepakat bergabung membentuk fraksi gabungan dengan nama Fraksi Amanat Karya Bangsa (FAKB). Sedangkan Gerindra yang meraih satu kursi memilih bergabung dengan Fraksi PA, dan Partai Nasional Aceh (PNA) yang meraih dua kursi bergabung dengan Partai Nasdem dan membentuk Fraksi Nasional Demokrat (FND). (Lihat, fraksi di dprk aceh utara)

"Sesuai ketentuan syarat pembentukan fraksi minimal memiliki lima kursi," ujar Ketua sementara DPRK Aceh Utara, Abdul Muthaleb kepada Serambi kemarin.

Sementara itu, Sekretaris Dewan DPRK Aceh Utara Abdullah Hasbullah SAg menyebutkan, paripurna pembentukan dan penetapan fraksi ini dilakukan setelah melalui beberapa kali rapat. Sehari sebelumnya, Dewan juga mengadakan pertemuan dengan bupati Aceh Utara. Selain itu, juga didakan peusijuek dua anggota dewan yang akan berangkat menunaikan ibadah haji.

"Sedangkan pembentukan alat kelengkapan dewan seperti pembentukan komisi, dewan kehormatan, panitia legislasi, panitia anggaran, dan juga badan musyawarah akan dilakukan setelah para anggota dewan mengikusi masa orientasi selama sepekan di Banda Aceh. Hal ini sesuai kesepakatan para partai," ujar Sekwan.(jf)

fraksi di dprk
aceh utara
* Fraksi Partai Aceh (FPA), terdiri atas 24 kursi Partai Aceh dan satu kursi Partai Gerindra. Fraksi PA diketuai Muhammad Nasir dan sekretaris Sulaiman
* Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (F-PPP) dengan 6 anggota, diketuai Zainuddin Iba MM dan Sekretaris Tgk Marhaban Habibi
* Fraksi Nasional Demokrat (FND) dengan 7 anggota yang terdiri atas Nasdem (lima kursi) dan dua kursi dari Partai Nasional Aceh (PNA). Fraksi ini diketuai oleh T Bakhtiar dan Sekretaris Misbahul Munir
* Fraksi Amanat Karya Bangsa (FAKB) dengan 7 anggota. Fraksi ini merupakan gabungan empat parpol, yaitu PAN (3 kursi), Golkar (2 kursi), serta PKB dan Demokrat, masing-masing satu kursi. Fraksi ini diketuai oleh Hasanusi dan As'Adi sebagai sekretaris.

Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |


Anda sedang membaca artikel tentang

DPRK Aceh Utara Bentuk Empat Fraksi

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/09/dprk-aceh-utara-bentuk-empat-fraksi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

DPRK Aceh Utara Bentuk Empat Fraksi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

DPRK Aceh Utara Bentuk Empat Fraksi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger