BLANGKEJEREN - Bupati Gayo Lues (Galus) Ibnu Hasim meminta pihak Dinas Pertanian Galus dan Camat Blangjerango serta Kutapanjang untuk mengatur musim bercocok tanam padi bagi warga di dua kecamatan tersebut. Pasalnya, sumber air untuk masyarakat yang bercocok tanam hanya memiliki satu sumber air dari Kedah Buah Seri, kecamatan Blangjerango.
"Dinas pertani bersama kedua Camat tersebut serta pihak Bappeda Galus untuk melakukan musyarawah dengan perangkat desa serta tokoh masyarakat di kecamatan itu untuk mengatur dan membasah tentang cara bercocok tanam, agar tidak dilakukan secara bersamaan dan serentak, sehingga sumber aih yang ada itu mencukup untuk mengairi persawahan maupun perkebunan masyarakat di kedua kecamatan itu,"sebut Bupati Galus Ibnu Hasim kemarin.
Bupati mengaku, kekurangan sumber air untuk mengairi persawahan warga di dua kecamatan selama ini sering menjadi pemicu terjadinya keributan dan pertengakaran diantara masyarakat petani dari satu desa dengan desa lainnya. Bahkan sejumlah petani dari beberapa desa terpaksa harus bergadang dan menjaga air sawahnya pada malam hari hingga pagi hari.
"Sumber air untuk petani di dua Kecamatan itu masih sangat berkekurangan, bahkan sumber air yang diandalkan masyarakat selama ini dari irigasi Aih Tilis belum bisa berfungsi, meskipun telah menelan dana puluhan miliar rupiah, tetapi irigasi itu belum bisa memberikan mamfaat bagi masyarakat," sebut Bupati Ibnu Hasim.(c40)
Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |
Anda sedang membaca artikel tentang
Bupati Galus: Atur Musim Bercocok Tanam
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/08/bupati-galus-atur-musim-bercocok-tanam.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bupati Galus: Atur Musim Bercocok Tanam
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bupati Galus: Atur Musim Bercocok Tanam
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar