Kabinet Zikir Berubah Lagi

Written By Unknown on Sabtu, 17 Mei 2014 | 16.24

BANDA ACEH - Pemerintah Aceh di bawah kepemimpinan Gubernur dr Zaini Abdullah dan Wagub Muzakir Manaf atau yang dikenal dengan singkatan Zikir (Zaini-Muzakir) kembali melakukan penggantian pejabat di jajarannya. Dalam kebijakan 'bongkar kabinet' kali ini tercatat ada delapan pejabat eselon IIa dan IIb yang dimutasi, promosi, dan dibangkupanjangkan.

Pelantikan pejabat eselon IIa dan IIb di jajaran Pemerintah Aceh kali ini dilakukan Gubernur Zaini Abdullah diwakili Sekda Aceh, Drs Dermawan MM, Jumat (16/5) sore di Gedung Serbaguna Setda Aceh.

Pejabat yang terkena mutasi (tukar posisi) yaitu Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika (Dishubkomintel) Aceh, Drs Said Rasul menjadi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA). Sedangkan jabatan Kadishubkomintel diisi oleh Ir Rizal Aswandi yang selama ini Kepala BPBA.

Berikutnya, Zulkarnain SH yang sebelumnya Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Kasatpol PP dan WH) menjadi Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Aceh. Jabatan yang ditinggalkan Zulkarnain diisi oleh Drs Alhudri MM yang selama ini PNS di jajaran Pemkab Aceh Tengah. Sedangkan Ir TA Rasyid MSi yang selama ini sebagai Kepala BKPP diperbantukan ke Setda Aceh.  

Asnawi SPd MSi yang sebelumnya sebagai Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga didefinitifkan pada jabatan tersebut. Begitu juga Murthalamuddin SPd MSP yang sebelumnya Plt Kepala Biro Humas Setda Aceh didefinitifkan untuk jabatan itu.

Ainal Mardhiah SSos MM yang sebelumnya Sekretaris pada Dinas Registrasi Kependudukan Aceh dipromosikan menjadi Kepala Dinas Registrasi Kependudukan Aceh. Kepala yang lama, Drs Ismarisiska MM ditempatkan ke Setda Aceh.

Satu lagi pejabat dari daerah yaitu Ir Syamsurizal yang selama ini PNS di Kabupaten Pidie dilantik menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk (Disnaker Mobduk) menggantikan Ir Zulkifli MM yang juga ditempatkan pada Setda Aceh. Sedangkan jabatan Kepala Dinas Pengairan Aceh belum diisi setelah pejabat lama Ir Anwar Ishak dilantik sebagai Kepala Dinas Bina Marga Aceh, Rabu 30 April 2014 menggantikan Almarhum Ir Zahruddin.(her)


Anda sedang membaca artikel tentang

Kabinet Zikir Berubah Lagi

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/05/kabinet-zikir-berubah-lagi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kabinet Zikir Berubah Lagi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kabinet Zikir Berubah Lagi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger