Polisi Kawal Dialog Wali Tentang Nanggroe

Written By Unknown on Senin, 11 November 2013 | 16.25

Laporan Rizwan | Aceh Barat

SERAMBINEWS.COM, MEULABOH - Meski menuai protes dari pasukan Pembela Tanah Air (PETA) Aceh Barat, dialog partisipasi Pemangku Kepentingan Aceh soal Wali Nanggroe, tetap terlaksana.

Kegiatan diikuti peserta dari empat kabupaten meliputi Aceh Barat, Aceh Jaya, Aceh Barat Daya dan Aceh Singkil dibuka oleh staf ahli Bupati Aceh Barat, Syamsul Nahar pada Senin (11/11/2013) sekitar pukul 10.45 WIB.

Kegiatan yang dilaksanakan Majelis Adat Aceh (MAA) Provinsi Aceh direncanakan berlangsung dua hari, dan dikawal aparat kepolisian dari Polres Aceh Barat. "Acara ini merupakan suatu kewajiban kita, apalagi ini program pemerintah," kata Ketua MAA, Badruzzaman Ismail dalam sambutannya.

Wakapolres Aceh Barat, Kompol Nur Kamid ditanyai Serambinews.com menyatakan, dalam mengamankan acara tersebut pihaknya mengerahkan 60 personelnya. "Langkah ini guna menghindari hal yang tidak diinginkan," katanya.

Sementara Ketua PETA Aceh Barat, Amiruddin mengatakan, larangan dan protes dilancarkan akrena dialog itu membahas soal Wali Nanggroe. "Kita protes MAA karena mereka membahas soal Wali Nanggroe, peserta kita usir," kata Taufik.


Anda sedang membaca artikel tentang

Polisi Kawal Dialog Wali Tentang Nanggroe

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/11/polisi-kawal-dialog-wali-tentang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Polisi Kawal Dialog Wali Tentang Nanggroe

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Polisi Kawal Dialog Wali Tentang Nanggroe

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger