Aceh Utus 7 Peserta ke Gelar TTG Nasional

Written By Unknown on Selasa, 10 September 2013 | 16.25

* Digelar di Padang, 26-30 September 2013

BANDA ACEH - Provinsi Aceh dipastikan kembali ambil bagian dalam Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XV tingkat nasional yang digelar di Padang, Sumatera Barat, 26 hingga 30 September 2013. Tahun ini, Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Aceh mengutus tujuh penemu alat TTG untuk bersaing menjadi yang terbaik di ajang tersebut.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Aceh, Drs Zulkifli Hs MM didampingi Kasubbid TTG, Fachrur Razi SP MM, kepada Serambi Senin (9/9) mengatakan, ketujuh utusan Aceh tersebut akan bersaing dengan ratusan utusan dari provinsi lainnya Se-Indonesia.

Fachrur Razi menambahkan, even yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dirjen PMD) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu, bertujuan menyebarluaskan informasi berbagai jenis teknologi yang dapat memberikan nilai tambah kepada masyarakat.

Aceh, kata Fachrur Razi, dalam tiga tahun terakhir menoreh prestasi yang cukup baik di even ini. Prestasi puncak diraih pada 2010, yaitu Juara I Gelar TTG Nasinal XII yang digelar di Yogyakarta. Pada 2011 di Sulawesi Tenggara, Aceh keluar sebagai Harapan II, dan 2012 di Kepulauan Riau, Aceh merebut Juara II.

"Kami berharap, tahun ini utusan Aceh mampu bersaing dengan peserta lainnya Se-Indonesia, dan bisa kembali meraih juara nasional," ujar Fachrur Razi Didampingi Kabid Pengembangan Teknologi Perdesaan pada BPM Aceh, T Rusdi SP MSc.(saf)


Anda sedang membaca artikel tentang

Aceh Utus 7 Peserta ke Gelar TTG Nasional

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/09/aceh-utus-7-peserta-ke-gelar-ttg.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Aceh Utus 7 Peserta ke Gelar TTG Nasional

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Aceh Utus 7 Peserta ke Gelar TTG Nasional

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger