* Ketua KPA Wilayah: Harus Dikembalikan
SUKA MAKMUE - Aksi penurunan Bendera Aceh yang sebelumnya terjadi di wilayah Aceh Utara dan Lhokseumawe berlanjut ke kawasan lainnya. Di Kabupaten Nagan Raya, Tim gabungan TNI/Polri sejak Jumat malam hingga Sabtu jelang dini hari (2-3/8) mengamankan sedikitnya 12 lembar Bintang Bulan yang dikibarkan di empat kecamatan dalam wilayah tersebut.
Lokasi pengibaran Bendera Aceh yang didatangi petugas antara lain di Kecamatan Kuala, Kuala Pesisir, Tripa Makmur serta Tadu Raya. Pemasangannya dilakukan di setiap posko Partai Aceh dan lokasi strategis lainnya.
"Bendera Bintang Bulan yang kita amankan ini sebagian besar diturunkan sendiri oleh pemasangnya dan hanya ada satu lembar yang kita turunkan secara paksa karena berada di sekitar pemukiman warga," kata Kabag Ops Polres Nagan Raya, AKP Charlie Syahputra SIK kepada Serambi, Sabtu siang kemarin.
Menurutnya, tim gabungan TNI/Polri turun menindaklanjuti surat Kapolda Aceh, Menkopolhukam termasuk imbauan Gubernur Aceh dr Zaini Abdullah yang melarang masyarakat mengibarkan Bendera Bintang Bulan.
Menurut AKP Charlie, setiap lokasi posko yang didatangi tim gabungan dilakukan secara persuasif dan sama sekali tidak ada perlawanan. Sehingga bendera yang sudah diturunkan sendiri langsung diamankan ke Mapolres Nagan Raya dan Makodim di Suka Makmue.
Sementara itu Ketua KPA Wilayah Pase, Tgk Zulkarnaini bin Hamzah meminta TNI/Polri yang telah mencopot/menurunkan Bendera Aceh di kawasan Kota Lhokseumawe segera mengembalikan bendera berlambang bintang bulan tersebut.
Tgk Zulkarnaini Hamzah yang akrab dipanggil Tgk Nie mengatakan, selama ini pihaknya belum pernah menerima perintah untuk menurunkan Bendera Aceh di Pase. Yang ada adalah imbauan Gubernur Aceh agar pada 15 Agustus mendatang bendera tersebut tidak berkibar. "Kami sudah siap pada 15 Agustus 2013 semua bendera itu akan diturunkan, tetapi bukan diturunkan secara tak sopan dan tanpa musyawarah seperti yang terjadi sekarang," tandas mantan Panglima GAM Wilayah Pase tersebut.(edi/ib)
Anda sedang membaca artikel tentang
Penurunan Bendera Bintang Bulan Berlanjut
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/08/penurunan-bendera-bintang-bulan_5.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Penurunan Bendera Bintang Bulan Berlanjut
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Penurunan Bendera Bintang Bulan Berlanjut
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar