Pemkab Galus Kecewa dengan Aceh Timur

Written By Unknown on Minggu, 23 Juni 2013 | 16.25

BLANGKEJEREN - Tapal batas Kabupaten Gayo Lues (Galus) dengan Aceh Timur belum juga disepakati, seiring kedua belah pihak bertemu secara langsung di lokasi perbatasan yang akan ditetapkan secara bersama. Tim Penegasan Batas Daerah (PBD) Galus menegaskan belum ada patok yang disepakati untuk dipancang di Pepoa, seperti pengakuan Wakil Bupati Aceh Timur.

Tim PBD Galus bersama tim Pengarah Penegas Batas Daerah (PPBD) Provinsi Aceh dan tim Teknis Penegas Batas Daerah (TPBD) Aceh sebelumnya merasa kecewa. Pasalnya, awalnya disepakati bertemu di Cilike untuk membicarakan dan membahas tentang titik koordinat tapal batas kedua kabupaten bertetangga itu.

Tetapi, karena tim PBD Galus dan tim PPBD Aceh serta tim TPBD Aceh tidak ketemu sama sekali dengan tim PBD dari Aceh Timur, maka gagal dibahas titik koordinat perbatasan. Ketua Tim PBD Galus, yang juga Asisten I Bagian Pemerintah Setdakab Galus, Drs Syehnurdin, Sabtu (22/6) menyatakan belum ada titik temu soal perbatasan dengan Aceh Timur.

Dia ingin menanggapi pernyataan Wabup Atim yang mengaku telah ada kesepakatan titik pancang perbatasan yang harus dibangun. Padahal, sebutnya, pernyataan tersebut tidak benar sama sekali, karena Pemkab Galus bersama tokoh masyarakat Pining tidak pernah menyepakati dan membuat surat pernyataan soal batas Galus-Atim di Pepoa.

"Itu pengakuan sebelah pihak, karena tim Galus bersama Provinsi Aceh yang datang ke Cilike pada Selasa (18/6/2013) dikecewakan tim PBD Aceh Timur," sebutnya. Dia menyatakan tuan rumah pertemuan di Cilike dengan Camat Serbajadi, tetapi tidak ada pertemuan.

Dikatakan, pertemuan di Cilike sebelumnya dibahas soal menentukan titik koordinat tapal batas seperti hasil rapat yang di gelar di Banda Aceh, pada 13 Mei 2013 lalu. Dia menegaskan bukan membicarakan soal lokasi yang akan dan harus dibangun di Pepoa. "Tim BPD Galus tidak pernah bertemu dengan tim PBD Aceh Timur," ujarnya yang didampingi sejumlah anggota tim PBD Galus.

Sedangkan Kabag Pemerintahan Galus, Hasanuddin menyatakan tim BPD Galus yang berangkat ke Cilike yaitu Asisten I (ketua tim BPD Galus), Kabag Hukum, Kabag Pemerintah, Kasub Agraria dari pemerintahan, tim teknis bagian pemerintahan, tim teknis dari kehutanan, tim teknis dari Bappeda, Camat Pining, Mukim Pining, dan 3 tokoh masyarakat dari Pining dan Lokop.(c40)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pemkab Galus Kecewa dengan Aceh Timur

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/06/pemkab-galus-kecewa-dengan-aceh-timur.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pemkab Galus Kecewa dengan Aceh Timur

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pemkab Galus Kecewa dengan Aceh Timur

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger