Kamis, 7 Februari 2013 15:21 WIB
MEUREUDU - Bupati Pidie Jaya (Pijay) Drs HM Gade Salam, Selasa (5/2) petang sekira pukul 15.00 WIB, secara khusus menyerahkan satu pucuk senjata api laras panjang jenis AK rakitan bersama satu butir amunisi jenis senjata SS1 untuk diamankan di Mapolres Pidie.
"Sebelumnya, salah satu masyarakat di Kabupaten Pidie Jaya, dengan segala kerendahan hati dan kesadaran tinggi menyerahkan satu pucuk senjata rakitan AK bersama satu butir amunisi SS1 kepada kita agar selanjutnya diteruskan kepada pihak berwajib, dalam hal ini kita serahkan langsung kepada Kapolres Pidie, AKBP Dumadi SstMk," ujarnya kepada Serambi, Rabu (6/2).
Atas kesadaran dan ketulusan warga tersebut, pihaknya juga meminta kepada warga lain di kabupaten pemekaran itu yang memiliki senjata secara tidak sah, agar dapat mengembalikan kepada pihak berwajib. Selaku pucuk pimpinan di daerah yang masih berusia lima tahun itu, pihaknya juga siap untuk memfasilitasi semuanya karena hal ini menyangkut dengan keselamatan jiwa, apalagi masyarakat di Pijay sangat mencintai kedamaian. "Atas ketulusan warga, kami sangat berterima kasih," katanya.
Kapolres Pidie, AKBP Dumadi SStMk secara terpisah mengatakan, secara khusus Bupati Pidie Jaya Drs HM Gade Salam mengantarkan senjata api laras panjang rakitan AK bersama satu amunisi senjata SS1 ke Mapolres untuk diamankan.
"Kini, barang tersebut telah kami amankan di Mapolres Pidie setelah sebelumnya masyarakat Pidie Jaya dengan penuh kesadaran menyerahkan satu pucuk senjata bersama satu butir amunisi peluru SS1," kata Dumadi. (c43)
Anda sedang membaca artikel tentang
Bupati Pijay Serahkan Senjata Rakitan
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/02/bupati-pijay-serahkan-senjata-rakitan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bupati Pijay Serahkan Senjata Rakitan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bupati Pijay Serahkan Senjata Rakitan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar