Ini Desa Peraih Medali Anubhawa Sasana Desa

Written By Unknown on Rabu, 12 Desember 2012 | 16.24

Rabu, 12 Desember 2012 14:14 WIB

IDI - Enam desa di Kabupaten Aceh Timur berhasil mendapatkan pernghargaan Anubhawa Sasana Desa 2012, Sebagai Desa Binaan dan Sadar Hukum dari Menteri Hukum dan Hak Azazi Manusia RI. Penyerahan medali atau prasasti berlangsung di Aula Sekretariat Kabupaten Aceh Timur di Idi Rayeuk, Selasa (11/12).

Bupati Aceh Timur, Hasballah M Thaib, menjelaskan, penyerahan batu prasasti atau medali tersebut merupakan tahapan mendasar dari proses peningkatan kesadaran hukum bagi masyarakat gampong dalam menyelenggarakan pemerintahan yang sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta berorientasi pada pembangunan partisipatif.

"Pemkab Aceh Timur terus melakukan pembinaan terkait kesadaran hukum ini dimana nantinya dapat menjadi contoh bagi gampong gampong lain sehingga akan lebih banyak lagi gampong yang ditetapkan sebagai desa sadar hukum," lanjut Bupati.

Ia menyebutkan, dari 23 kabupaten/kota se Aceh, hanya empat kabupaten/kota yang mendapatkan penghargaan tersebut, salah satunya adalah Kabupaten Aceh Timur.

Sebelumnya, Bupati Hasballah juga menyerahkan tujuh unit ambulans bagi Rumah Sakit dan Puskesmas dalam wilayah itu. Masing-masing untuk Puskesmas Nurussalam, Puskesmas Sungai Raya, Puskesmas Keude Geurubak, Puskesmas Darul Ihsan dan juga untuk Rumah Sakit Rehab Medik, serta RSUD Idi Rayeuk.(na)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ini Desa Peraih Medali Anubhawa Sasana Desa

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2012/12/ini-desa-peraih-medali-anubhawa-sasana.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ini Desa Peraih Medali Anubhawa Sasana Desa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ini Desa Peraih Medali Anubhawa Sasana Desa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger