Meski Buta, Nurdin Mampu Memanjat Pohon Kelapa dengan Posisi Terbalik

Written By Unknown on Rabu, 18 Maret 2015 | 16.24

SERAMBINEWS.COM, MAJENE - Nurdin (32), seorang tunanetra di Majene, Sulawesi Barat, mampu memajat puluhan pohon kelapa setiap hari dalam posisi kepala di atas kaki atau sebaliknya. Ia bahkan mampu mengenali pohon kelapa mulai dari yang berbuah, tidak berbuah sampai pohon kelapa yang sudah mati hanya dengan cara meraba dan mengetuk-ngetuk pohonnya.

Ketika ditemui, Nurdin langsung menunjukkan atraksi memanjat pohon kelapa setinggi 50 meter dengan lincah. Untuk naik ke pangkal pohon kelapa yang berbuah lebat dan berdaun rimbun. Nurdin dengan mudah memutar badan dengan posisi kepala di atas kaki untuk bisa sampai di atas tempat buah kelapa bergantung.

Seperti diberitakan Kompas.com, Nurdin bahkan mampu memutar badan di atas pohon kelapa dengan kekuatan cengkeraman tangannya. Memanjat kelapa sambil memutar badan di atas pohon kelapa biasa dilakukan Nurdin ketika buah kelapa lebat dan tak mampu dijangkau tangannya. Setelah memutar badan, dia bisa bebas memetik buah kelapa yang sudah tua atau kelapa muda pilihannya.

Memutar badan ternyata juga bisa dilakukannya saat persis berada di tengah batang pohon kelapa. Dia akan berganti-ganti posisi jika merasa lelah dengan satu gaya memanjat. Hanya saja, Nurdin kerap memilih posisi kepala di atas kaki sambil memanjat atau turun dari pohon kelapa.

Meski mahir memutar badan di atas pohon kelapa yang menjulang tinggi ke langit namun, Nurdin minta kepada sesama tukang panjat kelapa agar tak meniru gayanya jika tidak terbiasa. Pasalnya, menurut Nurdin, jika tak biasa latihan memutar badan, orang bisa jatuh dari ketinggian di atas pohon kelapa.

"Saya sejak kecil sudah biasa melakukan atraksi putar badan di atas pohon kelapa terutama jika ada buah kelapa yang sulit dijangkau tangan. Tapi yang tidak biasa melakukannya, jangan coba meniru sebab ini bisa beresiko terjatuh dari pohon," kata Nurdin.

Nurdin mengaku tak khawatir terjatuh dari ketinggian pohon kelapa lantaran sudah terbiasa melakukannya sejak kecil. Dia juga memilih profesi sebagai "passukke anjoro" atau tukang kupas kelapa dan tukang panjat kelapa atau "patteke anjoro" hingga kini.


Anda sedang membaca artikel tentang

Meski Buta, Nurdin Mampu Memanjat Pohon Kelapa dengan Posisi Terbalik

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/03/meski-buta-nurdin-mampu-memanjat-pohon.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Meski Buta, Nurdin Mampu Memanjat Pohon Kelapa dengan Posisi Terbalik

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Meski Buta, Nurdin Mampu Memanjat Pohon Kelapa dengan Posisi Terbalik

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger