* Perampokan Tauke Padi di Langsa
LANGSA - Seorang tauke padi, Abdul Manaf (40), warga Gampong Cinta Raja, Kecamatan Langsa Timur, Jumat (20/3) malam dirampok oleh empat pria dengan todongan pistol. Uang tunai sebesar Rp 17 juta untuk modal pembelian padi, raib dibawa kabur kawanan pelaku.
Aksi perampokan tersebut terjadi di jalan sunyi, kawasan Gampong Buket Meutuah, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa. Dalam aksi yang tak pernah diduga sebelumnya itu, korban juga harus mendapat perawatan intensif di RSUD Langsa, karena luka tusukan benda tajam di bagian leher sebelah kirinya.
Korban Abdul Manaf, saat berada di IGD RSUD Langsa, kepada Serambi, malam itu mengatakan, menjelang waktu shalat Magrib pada Jumat (20/3), dia menerima telepon dari seorang pria diduga sebagai seorang pelaku, yang mengatakan ada padi empat ton di Gampong Buket Meutuah.
Kemudian korban tanpa curiga, langsung mengambil uang uang Rp 17 juta lebih untuk modal pembelian padi, dan dengan mengendarai sepmor Honda Beat korban pun bergegas bergerak seorang diri. Sesampainya di kawasan Gampong Buket Meutuah, dia berpapasan dengan seorang pria yang tidak dikenalinya.
Pria itu kemudian mengarahkannya untuk ikut ke lokasi penyimpanan padi. Namun sesampainya di jalan sunyi di daerah Gampong Buket Meutuah, memasuki waktu shalat Magrib, laju kendaraan korban dihentikan tiga pria yang sudah menunggunya. Tanpa basa basi, korban langsung diminta menyerahkan uang yang dibawanya oleh pelaku.
Abdul Manaf bersikeras tak mau dan coba memberikan perlawanan. Namun, saat itu korban langsung dikeroyok oleh empat pelaku tersebut. Bahkan korban mengaku dia sempat ditodong, dan dihantam di bagian kepalanya dengan pistol oleh pelaku, hingga korban tak berdaya lagi melawan.
Anda sedang membaca artikel tentang
Ditodong Pistol, Rp 17 Juta Raib
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/03/ditodong-pistol-rp-17-juta-raib.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Ditodong Pistol, Rp 17 Juta Raib
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Ditodong Pistol, Rp 17 Juta Raib
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar