Calon Pimpinan KPK Usulan SBY Ditolak, Demokrat Protes Jokowi

Written By Unknown on Kamis, 19 Februari 2015 | 16.24

SERAMBINEWS.COM, JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat menyesalkan langkah Presiden Joko Widodo yang tidak memilih dua nama usulan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk menjadi pimpinan sementara Komisi Pemberantasan Korupsi. Apalagi, dua nama tersebut, yakni Robby Arya Brata dan Busyro Muqqodas telah menjalani serangkaian tes mulai dari pansel KPK hingga uji kepatutan dan kelayakan di DPR.

Sebagaimana dilansir Kompas.com, Jokowi memilih tiga nama lainnya yakni mantan Ketua KPK Taufiequrrachman Ruki, ahli hukum pidana Universitas Indonesia Indriyanto Seno Adji, dan mantan Deputi Pencegahan KPK Johan Budi. Mereka dipilih untuk mengisi satu kursi pimpinan yang kosong, dan mengganti dua pimpinan KPK Abraham Samad dan Bambang Widjojanto yang harus diberhentikan sementara karena ditetapkan oleh tersangka oleh kepolisian.

"Akan lebih bijak apabila Presiden Jokowi mempertimbangkan dua nama yang sudah diusulkan oleh Presiden SBY dan telah selesai dilakukan uji kelayakan dan kepatutan oleh DPR dalam kaitan pengisian kekosongan pimpinan KPK," kata Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Didik Mukrianto saat dihubungi, Kamis (19/2/2015).

Kendati demikian, Didik tetap mengapresiasi langkah Jokowi yang tetap menjaga KPK dari ambang kehancuran. Dengan langkah itu, dia meyakini pemeberantasan korupsi di Indonesia bisa terus ditegakkan.

"Walaupun keputusan tersebut agak terlambat, paling tidak memberikan kepastian ditengah spekulasi, perbedaan pendapat dan dinamika yang berkembang selama ini," ujar Didik.

Dengan keputusan ini, Didik berharap KPK dan Polri bisa saling bersinergi untuk bersama-sama melakukan penegakah hukum di Indonesia.

Selain menunjuk pimpinan baru KPK, Jokowi dalam jumpa pers kemarin juga membatalkan pelantikan Komjen Budi Gunawan, meskipun penetapannya sebagai tersangka oleh KPK sudah dibatalkan oleh praperadilan. Jokowi mengusulkan Komjen Badrodin Haiti sebagai Kapolri baru.


Anda sedang membaca artikel tentang

Calon Pimpinan KPK Usulan SBY Ditolak, Demokrat Protes Jokowi

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/02/calon-pimpinan-kpk-usulan-sby-ditolak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Calon Pimpinan KPK Usulan SBY Ditolak, Demokrat Protes Jokowi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Calon Pimpinan KPK Usulan SBY Ditolak, Demokrat Protes Jokowi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger