* Tiga Lainnya Kritis
TAPAKTUAN – Balai Pemuda Gampong Merkak, Kecamatan Kluet Tengah, Kabupaten Aceh Selatan, terbakar hebat Sabtu (7/2) sekira pukul 02.30 WIB. Kebakaran itu menyebabkan seorang pemuda meninggal di tempat, sedangkan tiga lainnya kritis dan harus dilarikan ke puskesmas untuk dirawat. Berkembang isu, balai itu sengaja dibakar, namun identitas pelakunya belum diketahui.
Korban yang meninggal dalam insiden itu bernama Herman (25). Tiga rekannya, yakni Erwin (27), Ham (27), dan Amrizal (28) mengalami luka bakar cukup serius. Namun, setelah ditangani oleh paramedis, selanjutnya mereka menjalani rawat jalan di rumah masing–masing.
Informasi tentang kebakaran balai pemuda itu diperoleh Serambi dari Bakri (35), tokoh pemuda Kluet Tengah, Aceh Selatan, Minggu (8/2). Selain mengaku prihatin, ia juga mengungkapkan ada kejanggalan pada kasus kebakaran itu.
"Terasa janggal, karena kebakaran itu terjadi justru pada saat para korban sedang tidur lelap di balai pemuda. Artinya, sedang tak ada yang menyalakan lampu teplok atau kompor. Listrik di balai itu pun hidup normal seperti biasanya," kata M Bakri. Hal lain yang menambah kecurigaan Bakri adalah ditemukan jeriken minyak di lokasi tersebut.
Balai pemuda itu terdiri atas dua lantai. Herman yang meninggal dalam insiden itu justru sedang tidur di lantai dua, sedangkan tiga rekannya tidur di lantai bawah. "Api merambat dari bawah, sehingga korban di lantai dua sama sekali tak sempat menyelematkan diri," ujar Bakri.
Untuk mengungkap penyebab kebakaran itu, perangkat desa sudah melaporkan kasus tersebut ke Satuan Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polres Aceh Selatan.
Bakri berharap pihak kepolisian bisa secepatnya mengungkap penyebab kebakaran itu karena warga setempat sangat yakin balai pemuda itu sengaja dibakar untuk menimbulkan akibat fatal kepada para korban yang sedang lelap di dalamnya. (tz)
Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |
Anda sedang membaca artikel tentang
Balai Terbakar, Seorang Tewas
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/02/balai-terbakar-seorang-tewas.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Balai Terbakar, Seorang Tewas
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar