Banjir di Pantai Barat Ambrukkan Tiga Jembatan

Written By Unknown on Jumat, 10 Oktober 2014 | 16.25

MEULABOH - Banjir besar di pantai barat Aceh menyebabkan tiga jembatan ambruk pada Rabu (8/10) pagi dan malam masing-masing  di Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, di Kecamatan Woyla Barat, dan Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat.

Jembatan yang pertama ambruk di Aceh Barat itu panjangnya 12 meter, berada di lintasan Teupin Peuraho, Kecamatan Arongan Lambalek-Leubok Pasi Ara, Kecamatan Woyla Barat. Ambruk diterjang banjir pada Rabu pukul 20.30 WIB.

Akibatnya, arus transportasi masyarakat di wilayah itu hingga kemarin terganggu karena ruas jalan tersebut tak bisa dilintasi kendaraan roda empat, kecuali kendaraan roda dua. Itu pun setelah jembatan yang ambruk dipasangi kayu pada lantainya sehingga masih memungkinkan sepeda motor atau pejalan kaki melintas.

"Dampak dari ambruknya jembatan di lintasan Teupin Peuraho-Leubok Pasi Ara itu mobilitas masyarakat terganggu," kata Camat Woyla Barat, Mahdali, kepada Serambi, Kamis (9/10).

Malah, sebagian warga Woyla Barat yang ingin bepergian ke pusat kabupaten harus menempuh jalan lain yang jaraknya mencapai 20 kilometer. Saat jembatan itu masih utuh, jarak tempuh warga dari Woyla Barat ke ibu kota kabupaten hanya dua kilometer saja.

Camat Mahdali mengaku sudah melaporkan kejadian itu kepada pihak terkait di jajaran Pemkab Aceh Barat dengan harapan segera ditangani. Terlebih karena jembatan itu sangat dibutuhkan masyarakat untuk mengangkut hasil pertanian.

Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Barat, Dedek Arisman yang ditanyai Serambi kemarin mengatakan, tim dari BPBD bersama Dinas Bina Marga sudah turun ke lokasi dan berkoordinasi dengan camat setempat.

Pihaknya mendapat laporan bahwa sejauh ini ekses banjir di kabupaten itu baru satu jembatan yang positif rusak. Tapi sebuah laporan terbaru juga diperolehnya dari Kecamatan Meureubo bahwa sebuah jembatan di Tanoh Darat, juga ambruk. "Tapi ini masih sebatas laporan, belum sempat kita cek ke lapangan," kata Dedek Arisman.

Sementara itu, banjir yang sejak dua hari lalu melanda sejumlah kecamatan (Woyla, Woyla Timur, Woyla Barat, Johan Pahlawan, Samatiga, dan Sungaimas) kemarin sudah berangsur surut. Warga bahkan sudah kembali ke rumah masing-masing.

Sejumlah sekolah yang libur karena banjir, Kamis kemarin juga sudah kembali beraktivitas. Murid dan guru gotong royong membersihkan pekarangan dan ruang kelas mereka yang kebanjiran. "Meski sudah berangsur surut, tapi semua kita harus tetap waspada karena langit masih mendung," kata Dedek Arisman.

Dari Calang dilaporkan, sebuah jembatan berkonstruksi kayu di Desa Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, hanyut diterjang banjir pada Rabu (8/9) sekitar pukul 08.00 WIB. Akibatnya, warga di Dusun Silimeung dan Keunareuh kesulitan menuju pusat desa dan kecamatan, terutama para murid sekolah.

"Puluhan KK di dua dusun, yakni Silieung dan Keunareuh, Desa Gampong Baroh yang merasakan dampak langsung dari hanyutnya jembatan ini," kata Keuchik Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti, Wahyudin, kepada Serambi kemarin.

Camat bersama warganya sangat berharap agar pemerintah segera menangani jembatan yang hanyut itu sehingga warga tidak kesulitan untuk menuju pusat kabupaten.  

Kepala BPBD Aceh Jaya, Amren Sayuna menyebutkan, banjir yang mengepung kabupaten itu telah menghayutkan sebuah jembatan di Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti. Sedangkan dari tempat lain di kabupaten itu pihaknya belum menerima laporan adanya kerusakan fasilitas umum.

Kepala Dinas Sosial Aceh Jaya, Abdullah kepada Serambi mengatakan, pihaknya akan segera membagikan bantuan sembako kepada korban banjir di sejumlah titik dalam Kabupaten Aceh Jaya. Antara lain di Kecamatan Teunom, Pasie Raya, Krueng Sabee, dan Setia Bakti.

Kamis kemarin pihaknya sudah menyalurkan bantuan sembako untuk korban banjir yang dimulai dari kawasan Teunom. Sedangkan di kecamatan lainnya segera menyusul. (edi/riz/c45)

Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |


Anda sedang membaca artikel tentang

Banjir di Pantai Barat Ambrukkan Tiga Jembatan

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/10/banjir-di-pantai-barat-ambrukkan-tiga.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Banjir di Pantai Barat Ambrukkan Tiga Jembatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Banjir di Pantai Barat Ambrukkan Tiga Jembatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger