Warga Gle Panton Langgeh Berharap Perbaikan Jemabtan

Written By Unknown on Senin, 03 Maret 2014 | 16.24

Laporan Abdullah Gani | Pidie Jaya

SERAMBINEWS.COM, MEUREUDU - Kendati jembatan permanen di ruas jalan menuju Gle Panton Langgeh, Gampong Tampui, Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya, sudah setahun terakhir rusak, namun hingga kini belum juga ada tanda-tanda diperbaiki.

Selain jembatan, kondisi ribuan meter jalan disana juga terkesan dibiarkan rusak. Padahal, setiap harinya lintasan tersbeut menjadi akses warga untuk bisa ke kebunnya.

Warga sangat mengharapkan perhatian dinas terkait, agar kedua persoalan itu segera diatasi. Beberapa warga Tampui mengatakan, kondisi jembatan yang patah itu sudah berlangsung setahun, ketika banjir besar melanda kawasan tersebut.

Sementara Camat Trienggadeng, Ishak, mengaku tidak tahu jika di kawasan tersebut ada jembatan rusak. "Akan saya turun ke lapangan dulu untuk melihatnya,"kata Ishak.


Anda sedang membaca artikel tentang

Warga Gle Panton Langgeh Berharap Perbaikan Jemabtan

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/03/warga-gle-panton-langgeh-berharap.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Warga Gle Panton Langgeh Berharap Perbaikan Jemabtan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Warga Gle Panton Langgeh Berharap Perbaikan Jemabtan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger