Delapan Kepala SD Banda Aceh Diganti

Written By Unknown on Minggu, 30 Maret 2014 | 16.25

BANDA ACEH - Sebanyak delapan kepala Sekolah Dasar (SD), tiga kepala tata usaha dan dua kepala seksi (kasi) di lingkup Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Banda Aceh, diganti. Pejabat baru itu dilantik Kadisdikpora Banda Aceh, Syaridin MPd di Gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), Jumat (28/3).

Kedelapan kepala SD yang dilantik masing-masing, Asnani MPd sebagai Kepala SDN 64, Ratnawati SPd (Kepala SDN 19), Fahmi SPd (Kepala SDN 63), Yusriah SPd (Kepala SDN 3), Dra Siti Fachriah Hanum (Kepala SDN 51), Mariani SPd (Kepala SDN 70), Cut Aja Irawati (Kepala SDN 34), dan Sarinande SPd (Kepala SDN 52).

Sementara tiga kepala tata usaha sekolah yang dilantik yaitu, Yusnidar menjadi Kepala TU SMAN 1, Rina Keumala SE (Kepala TU SMAN 7 dan Idavanti SIP (Kepala TU SMPN 1). Sedangkan dua kasi yang dilantik (keduanya pada Bidang Pemuda Olahraga) yaitu Kamarsyid MPd sebagai Kasi Olahraga dan Zulfan MJ SE sebagai Kasi Pemuda. Zulfan menggantikan Syafii SEAk yang pindah ke Kopertis Aceh.

Kadisdikpora Banda Aceh, Sayridin mengatakan dengan hadirnya tenaga baru baik sebagai kepala sekolah, kepala seksi, dan kepala tata usaha sekolah, diharapkan pelayanan pendidikan di Banda Aceh ke depan akan semakin bagus. "Kita ingin memberikan yang terbaik. Baik dalam mutu dan layanan umum lainnya," kata Syaridin.(sir)


Anda sedang membaca artikel tentang

Delapan Kepala SD Banda Aceh Diganti

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/03/delapan-kepala-sd-banda-aceh-diganti.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Delapan Kepala SD Banda Aceh Diganti

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Delapan Kepala SD Banda Aceh Diganti

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger