BPBD: tidak Ada Kerusakan Akibat Gempa di Aceh Barat

Written By Unknown on Senin, 14 Oktober 2013 | 16.24

Laporan Rizwan | Aceh Barat

SERAMBINEWS.COM, MEULABOH - Gempa berkekuatan 5,8 skala richter yang melanda Aceh Barat pada Senin (14/10/2013) sekitar 00.32 WIB, tidak menimbulkan kerusakan serta tidak ada korban jiwa. Gempa dengan kedalaman 14 KM terpusat di Aceh Barat itu hanya membuat warga panik dan berhamburan keluar rumah.

Penjelasan ini disampaikan Kabid Kedarutan dan Logistik dari  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Barat, Dedek Arisman kepada Serambinews.com. "Dari pemantauan tim kita, warga sempat panik dan beberapa diantara mereka yang menetap dipinggir pantai sempat mengungsi ke daerah lebih tinggi," kata Dedek.

Diakuinya, warga beberapa saat kemudian kembali lagi ke rumah yang sempat lari karena cemas. Selain itu, tim BPBD pascagempa juga dikerahkan melakukan pengawasan dengan berkoordinasi dengan sejumlah lembaga lain di Aceh Barat.


Anda sedang membaca artikel tentang

BPBD: tidak Ada Kerusakan Akibat Gempa di Aceh Barat

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/10/bpbd-tidak-ada-kerusakan-akibat-gempa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

BPBD: tidak Ada Kerusakan Akibat Gempa di Aceh Barat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

BPBD: tidak Ada Kerusakan Akibat Gempa di Aceh Barat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger