* Kegiatan dan Caleg Bertambah
BANDA ACEH - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mengusulkan penambahan anggaran sebesar Rp 6,137 miliar untuk kegiatan pelaksanaan tahapan Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2014. Sebelumnya, Pemerintah Aceh telah mengalokasikan anggaran untuk KIP Aceh sebesar Rp 5,076 miliar. Dengan demikina, jika usulan ini disetujui, maka total anggaran untuk KIP Aceh pada tahun 2013 menjadi Rp 11,241 miliar.
Usulan penambahan anggaran ini disampaikan pihak KIP Aceh dalam pertemuan dengan Komisi A DPR Aceh, di ruang rapat Bamus DPRA, Senin (19/8). Rapat ini dibuka oleh Wakil Ketua II DPRA, Drs Sulaiman Abda MSi.
Sulaiman Abda yang dimintai komentarnya terkait rapat tersebut mengakui adanya permintaan penambahan anggaran untuk menunjang kegiatan KIP yang saat ini sedang melaksanakan tahapan Pemilu 2014. Ia mengatakan, untuk pelaksanaan tahapan pemilihan calon anggota legislatif, Pemerintah Aceh telah mengalokasikan anggaran untuk KIP sebesar Rp 5,076 miliar.
Namun, lanjut Sulaiman, anggaran yang telah dialokasikan itu dinilai komisioner KIP belum cukup, sehingga mereka mengusulkan tambahan anggaran sebesar Rp 6,137 miliar, sehingga total anggaran untuk KIP Aceh pada tahun 2013 menjadi Rp 11,241 miliar.
"Usulan penambahan anggaran ini kita tampung dan dipertimbangkan. Tapi berapa ril yang akan diberikan, akan dilakukan kembali pembahasan ditingkat Komisi A, Badan Anggaran Dewan, bersama dinas/badan teknis," ujarnya.
Sulaiman Abda juga mengingatkan agar usulan tambahan anggaran yang disampaikan KIP, jangan sampai menjadi temuan BPK di kemudian hari. Misalnya digunakan untuk tambahan honor bagi komsioner dan petugas honor lainnya, maupun tambahan kegiatan, menurut BPK, terjadi pembebanan ganda atau lainnya.
"Hal ini perlu dikaji kembali, begitu juga usulan harga satuan untuk kegiatan tambahan atas penambahan caleg dari 100 menjadi 120 persen. Kalau calon anggota legislatifnya bertambah hanya 20 persen, apakah usulan besaran tambahan anggarannya harus di atas 100 persen. Hal ini juga perlu dianalisa kembali oleh KIP, maupun badan/dinas tehnis dan anggota Komisi A dan Badan Anggaran DPRA," kata Sulaiman Abda.(her)
Anda sedang membaca artikel tentang
KIP Usul Tambah Anggaran Pileg Rp 6 M
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/08/kip-usul-tambah-anggaran-pileg-rp-6-m.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
KIP Usul Tambah Anggaran Pileg Rp 6 M
namun jangan lupa untuk meletakkan link
KIP Usul Tambah Anggaran Pileg Rp 6 M
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar