Data Sementara, 1.651 Rumah Rusak

Written By Unknown on Rabu, 03 Juli 2013 | 16.25

Laporan Gunawan | Aceh Tengah  

SERAMBINEWS.COM, TAKENGON - Berdasarkan data sementara di Posko Siaga Bencana Pemkab Aceh Tengah yang bekerja sama dengan Tagana dan Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) setempat, Rabu (3/7/2013) hingga pukul 12.00 WIB, gempa 6,2 SR menyebabkan sebanyak 1.651 unit rumah rusak.

Dengan rincian, rusak berat 512 dan rusak ringan 1.139 rumah. Selain itu kerusakan kantor pemerintah 10 unit yang terdiri dari rusak berat lima unit dan rusak ringan lima unit. Untuk sarana pendidikan, rusak berat tiga unit, dan rusak ringan dua unit.

Kecuali itu, delapan sarana kesehatan juga rusak. Dengan rincian, rusak berat tiga unit dan
ringan lima unit. Untuk tempat ibadah yang rusak berjumlah 19 unit, dengan kondisi rusak berat 13 dan ringan enam unit.

Persentase data ini diperkirakan baru terhitung sekira 60 persen. Sementara sisanya di Kecamatan Ketol dan Kute Panang belum terupdate. Diperkirakan jumlah secara keseluruhan masih banyak yang belum terdata.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Data Sementara, 1.651 Rumah Rusak

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/07/data-sementara-1651-rumah-rusak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Data Sementara, 1.651 Rumah Rusak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Data Sementara, 1.651 Rumah Rusak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger