Gubernur Serahkan Laporan Keuangan Kepada BPK

Written By Unknown on Jumat, 29 Maret 2013 | 16.24

Kamis, 28 Maret 2013 14:58 WIB

BANDA ACEH - Gubernur Aceh, dr Zaini Abdullah memenuhi janjinya menyerahkan laporan penggunaan keuangan APBA 2012 sebesar Rp 9,7 triliun kepada Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Aceh, Maman Abdul Rachman.

Penyerahan laporan berlangsung di Pendopo Gubernur Aceh, Rabu (27/3) siang, yang dihadiri Kadis Keuangan Aceh, Azhari Hasan, Asisten I Setda Aceh, Dr Iskandar Gani, Asisten III Setda Aceh Muzakar, Kepala Inspektorat Aceh, Samidan Angkasa Wijaya, staf ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan, Jasman J Maaruf  dan pejabat eselon II lainnya.

Kepala BPK, Maman Abdul Rachman, mengatakan, penyerahan laporan keuangan APBA 2012 itu dilakukan tepat waktu, dan ini menurut dia merupakan terobosan baru pemerintah Zikir.

"Pada masa pemerintahan sebelumnya, hal ini kurang menjadi perhatian, sehingga membuat BPK selalu terlambat menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan APBA kepada DPRA dan Gubernur," ujar Maman.

Pemerintah Aceh, ungkap Maman, merupakan pihak ketujuh yang menyerahkan laporan keuangannya tepat waktu. Enam lainnya adalah Pemko Banda Aceh, BPKS, Pemko Sabang, Pidie Jaya, Aceh Tengah dan Nagan Raya. "Ini artinya masih ada 18 kabupaten/kota lagi yang belum menyerahkan laporan penggunaan keuangan APBK 2012," sebut Manan.(her)


Anda sedang membaca artikel tentang

Gubernur Serahkan Laporan Keuangan Kepada BPK

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/03/gubernur-serahkan-laporan-keuangan_29.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gubernur Serahkan Laporan Keuangan Kepada BPK

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gubernur Serahkan Laporan Keuangan Kepada BPK

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger