Puluhan PNS Ikut Sosialisasi UU Advokat

Written By Unknown on Selasa, 23 Oktober 2012 | 16.24

Selasa, 23 Oktober 2012 15:08 WIB

* LKBH Bisa Advokasi PNS

BANDA ACEH - Puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) se-Aceh mengikuti sosialisasi Undang-undang Nomor 18 tahun 2003 tentang Advokat dan peraturan Dewan Pimpinan Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (DPN Korpri) Nomor 1 tahun 2009 tentang Pedoman Pendirian Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH). Sosialisasi berlangsung 22-23 Oktober 2012.

Acara itu dibuka Ketua Dewan Pengurus Provinsi Korpri Aceh, Husni Bahri TOB SH, di Hotel Daka, Lampriek, Banda Aceh. Hadir pada acara itu, Plt Karo Hukum dan Organisasi Dewan Pimpinan Korpri Nasional, dan Kepala Sekretariat DPP Korpri Aceh Drs H Nurdin M Jusuf Dewantara MM.

Husni kepada Serambi mengatakan, peraturan DPN Korpri membuka ruang bagi Korpri untuk membentuk LKBH. Ia mengatakan, PNS yang tersangkut masalah hukum dapat dibantu oleh LKBH. Untuk Aceh LKBH sudah terbentuk, dan untuk kabupaten dan kota belum. "Makanya kita sosialisasi agar semua kabupaten dan kota membentuk LKBH," katanya.

Menurut mantan Sekda Provinsi Aceh ini, setelah LKBH terbentuk maka langkah berikut adalah mempersiapkan calon pengacara dari lulusan sarjana hukum dan lulusan Fakultas Syariah yang sudah PNS untuk ikut pendidikan advokat. Selesai pendidikan, maka harus magang, dan saat magang sudah berstatus advokat untuk menangani PNS yang tersandung masalah hukum.

Ke depan, kata Husni, diharapkan advokat di LKBH bisa beracara di pengadilan untuk kliennya yang PNS. Sementara untuk saat ini, LKBH masih pada tataran konsultasi. "Kita ingin LKBH bisa beracara di pengadilan," harap Husni Bahri.

Sementara itu, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan yang juga Plt Karo Hukum dan Organisasi DP Korpri Nasional, Drs H Taufiqqurachman mengatakan, LKBH akan mendampingi setiap PNS yang termasuk dalam anggota Korpri yang terkena persoalan hukum.(swa)


Anda sedang membaca artikel tentang

Puluhan PNS Ikut Sosialisasi UU Advokat

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2012/10/puluhan-pns-ikut-sosialisasi-uu-advokat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Puluhan PNS Ikut Sosialisasi UU Advokat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Puluhan PNS Ikut Sosialisasi UU Advokat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger