“Kasus Penembakan tak Ganggu Investasi”

Written By Unknown on Minggu, 05 April 2015 | 16.24

GUBERNUR Aceh, Zaini Abdullah mengatakan, meski terjadi sejumlah kasus di Aceh dalam beberapa waktu terakhir, termasuk kasus penculikan dan pembunuhan dua personel TNI di Nisam Antara, Aceh Utara, namun belum sampai mengganggu sektor investasi.

"Aceh tetap kondusif. Saya kira sejauh ini situasinya cukup terkendali dan tak mengganggu investasi," kata Gubernur Aceh kepada wartawan di sela-sela menghadiri kegiatan dies natalis ke-1 UTU Meulaboh, Aceh Barat, Sabtu (4/4).

Menurut Doto Zaini, kasus penembakan di Nisam Antara yang menyebabkan meninggalnya dua anggota Kodim Aceh Utara merupakan kasus kriminal murni. Pelakunya masih terus diburu oleh kepolisian dibantu TNI. Gubernur berharap pelaku penculikan dan penembakan yang terjadi di kawasan Aceh Utara dapat segera diungkap oleh kepolisian sehingga ke depan tidak lagi terulang.

Gubernur menambahkan, penembakan dua anggota TNI di Aceh Utara, menurut keterangan yang diperolehnya karena ada kelompok yang merasa terusik dengan operasi pemberantasan narkoba oleh TNI. "Kita berharap kasus di Aceh Utara dan lainnya bisa segera diungkap dan diselesaikan," tandas Zaini Abdullah.(riz)


Anda sedang membaca artikel tentang

“Kasus Penembakan tak Ganggu Investasi”

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/04/akasus-penembakan-tak-ganggu-investasia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

“Kasus Penembakan tak Ganggu Investasi”

namun jangan lupa untuk meletakkan link

“Kasus Penembakan tak Ganggu Investasi”

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger