Jembatan Gantung Blang Nibong Rusak

Written By Unknown on Jumat, 30 Januari 2015 | 16.24

BIREUEN - Jembatan gantung ukuran 70 x 1 meter yang terletak di Dusun Blang Nibong, Gampong Lapehan Masjid,  Makmur Bireuen yang dibangun sejak 1993  lalu, papan lantai sudah kropos dan sudah banyak menelan korban yang terperosok saat melintasi jembatan tersebut.

Imum Mukim, Suka Maju, Abdullah Ali Basyah kepada Serambi, Kamis (29/1) mengatakan, jembatan gantung sudah berumur 20 tahun lebih merupakan jalur penyeberangan warga Lapehan menuju Dusun Nibong yang dihuni sekitar 30 kepala keluarga (KK) dan tembus ke Pulo Teungoh dan ke Kecamatan Sawang Aceh Utara.

Sejak dibangun 1993 lalu  belum pernah sekalipun diperbaiki sehingga tidak bisa dilewati lagi. "Masyarakat terpaksa menyeberang sungai dengan turun ke dasar sungai untuk bisa sampai ke dusun Blang Nibong dan desa  lainnya", ujarnya.

Berebapa bulan terakhir katanya, sudah empat korban berjatuhan dan yang terakhir pada bulan November 2014 seorang warga, M Isa (50) jatuh saat melintas di atas jembatan dengan kenderaan roda dua. M Isa terperosok karena papan lantai patah sehingga korban jatuh dan kenderaannya tersangkut di atas jembatan.

Kerusakan adalah papan lantai sebagian sudah copot dan lapuk,  penyangga jembatan juga perlu diganti dengan kayu yang lebih kokoh. Keuchik Lapehan Masjid, Muzakkir berharap Dinas Bina Marga  Cipta Karya dan Perumahan Rakyat Bireuen mau memperbaiki jembatan tersebut.

Kepala Dinas Bina Marga, Cipta Karya dan Perumahan Rakyat (BMC-PR) Bireuen, Fadli ST mengatakan, laporan dari masyarakat akan ditindaklanjuti untuk memastikan tingkat kerusakan dan upaya penanganannya.(yus)

Kunjungi juga :
www.serambinewstv.com | www.menatapaceh.com |
www.serambifm.com | www.prohaba.co |


Anda sedang membaca artikel tentang

Jembatan Gantung Blang Nibong Rusak

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2015/01/jembatan-gantung-blang-nibong-rusak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jembatan Gantung Blang Nibong Rusak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jembatan Gantung Blang Nibong Rusak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger