Di Singkil Telur Rp 2 Ribu Per Butir

Written By Unknown on Kamis, 31 Juli 2014 | 16.25

Laporan : Dede Rosadi | Aceh Singkil

SERAMBINEWS.COM, SINGKIL  - Pedagang sembako di Kabupaten Aceh Singkil, mulai kehabisan stok telur. Hal itu, disebabkan pasokan telur dari Sumatera Utara, belum masuk sejak sebelum lebaran idul fitri lalu.

Kelangkaan telur tersebut mengakibatkan harganya melambung Rp 2 ribu per butir. Sebelumnya hanya Rp 1.500 per butir, bahkan pembeli bisa mendapat empat butir Rp 5 ribu. "Telur habis, masih menunggu kiriman mungkin dua tiga hari lagi baru masuk," kata Mudin, pedagang telur di Singkil, Kamis (31/7/2014).

Selain telur, sayuran dan ikan laut juga masih sulit dicari lantaran pedagang belum berjualan. Menyiasati tidak ada teman makan nasih, warga beralih mencari telur dengan hitungan praktis dalam memasaknya. "Mau tidak mau beli telur, karena ikan dan sayuran belum ada. Tapi ini udah dua warung ditanya kosong," ujar Warti ibu rumah tangga di Singkil Utara.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Di Singkil Telur Rp 2 Ribu Per Butir

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/07/di-singkil-telur-rp-2-ribu-per-butir.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Di Singkil Telur Rp 2 Ribu Per Butir

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Di Singkil Telur Rp 2 Ribu Per Butir

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger