Hari Pertama Kampanye Sepi di Medan

Written By Unknown on Minggu, 16 Maret 2014 | 16.25

Laporan: Parlaungan Lubis | Sumatera Utara

SERAMBINEWS.COM, MEDAN - Di Medan, Sumatera Utara, tak Ada partai politik (parpol) yang memanfaatkan hari libur menggelar kampanye akbar di hari pertama. Padahal, pada hari tersebut, (Minggu, 16/3), merupakan "jatah" PPP, PBB, Hanura, dan PKPI.

Empat partai ini tak memanfaatkan kampanye terbuka di hari libur diakui Ketua Panwaslu Medan, Teguh Satya Wira. "Tak ada tembusan  disampaikan kepada kami mengenai pemberitahuan kampanye terbuka tersebut," kata Ketua Panwaslu Medan, Teguh Satya Wira, Minggu (16/3).

Sementara itu, Komisioner KPU Medan Rahmat Kartolo menyebutkan, mereka sudah menerima pemberitahuan dari seluruh partai politik yang mendapat giliran untuk melaksanakan kampanye terbuka pada hari pertama ini. Namun dalam surat pemberitahuan tersebut, sebagian diantara mereka menyebut hanya melaksanakan kampanye pada ruangan tertutup saja.

"Hanura hanya menyelenggarakan pertemuan tertutup dikantor mereka, kalau PKPI menyampaikan akan menggunakan lapangan Rengas Pulau tapi sepertinya mereka hanya konvoi sebentar saja, sedangkan PPP mereka mengatakan akan menggelar kampanye namun tidak menyebutkan lapangan mana yang mereka gunakan, dan PBB juga demikian," jelasnya.

Sesuai peraturan, kampanye terbuka atau rapat umum mulai dilaksanakan pada 16 Maret hingga 5 April 2014. Setelah itu 6-8 April minggu tenang dan semua atribut kampanye parpol harus dibersihkan.
Semua partai politik peserta Pemilu memiliki kesempatan tujuh kali menggelar kampanye terbuka dalam bentuk rapat umum di Sumatera Utara. (***)


Anda sedang membaca artikel tentang

Hari Pertama Kampanye Sepi di Medan

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/03/hari-pertama-kampanye-sepi-di-medan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hari Pertama Kampanye Sepi di Medan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hari Pertama Kampanye Sepi di Medan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger