BMKG: Sebahagian Kawasan Barat Aceh Berpotensi Diguyur Hujan Ringan

Written By Unknown on Kamis, 06 Maret 2014 | 16.25

Laporan : Asnawi Ismail | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Blang Bintang Aceh Besar, memprakirakan selama dua hari ke depan, sebagian kawasan Provinsi Aceh, seperti Meulaboh, Sinabang, Singkil, Blang Pidie, dan Subulussalam, berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan.

Prakirawan BMKG Blang Bintang, Jaya Martuah Sinaga, kepada SERAMBINEWS.COM, Kamis (6/3) siang mengabarkan, secara umum kondisi cuaca  Propinsi Aceh, diketahui berawan dan berpotensi hujan ringan. Angin ketinggian permukaan sampai 3000 feet, umumnya bertiup dari arah Timur Laut dengan kecepatan 05 – 27 kilometer per  jam.

Sementara itu, tinggi gelombang di perairan Aceh 0.5 – 2.0 meter. Tinggi gelombang di perairan Utara dan Timur Aceh diperkirakan 0.5 – 1.25 meter, dan tinggi gelombang di perairan Barat dan Selatan Aceh diperkirakan 0.5 – 1.25 meter.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

BMKG: Sebahagian Kawasan Barat Aceh Berpotensi Diguyur Hujan Ringan

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2014/03/bmkg-sebahagian-kawasan-barat-aceh.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

BMKG: Sebahagian Kawasan Barat Aceh Berpotensi Diguyur Hujan Ringan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

BMKG: Sebahagian Kawasan Barat Aceh Berpotensi Diguyur Hujan Ringan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger