Selama Ramadhan, Hunian Hotel di Banda Aceh Menurun

Written By Unknown on Jumat, 02 Agustus 2013 | 16.25

Laporan M Nasir Yusuf | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Selama bulan suci Ramadhan 1434 Hijriah, tingkat hunian hotel di Banda Aceh menurun. Sedangkan arus kunjungan wisatawan mancanegara hanya terbatas turis asal Malaysia.  Hal itu dikemukakan sejumlah pengusaha perhotelan dan restoran menjawab Serambinews.com, pada acara buka puasa bersama PHRI dan Disbudpar Banda Aceh, Kamis (1/8/2013) di Kuala Raja Hotel Banda Aceh. "Secara umum, omset hotel selama Ramadhan tahun ini menurun," kata Nurhadi, manajer Rasa Mala Hotel Banda Aceh.

Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banda Aceh, Reza Pahlevi mengaku turis berkunjung ke Banda Aceh selama bulan puasa ini sangat terbatas. "Memang ada beberapa group tour yang khusus datang untuk menikmati suasana ibadah di Aceh," katanya. Turunnya angka kunjungan wisatawan ke Aceh juga diakui    Ketua PHRI Aceh, Teuku Bachrumsyah.

Pada acara buka puasa bersama yang dihadiri para owner dan manajer hotel di Banda Aceh, Aceh Besar dan pengusaha dan organisasi yang bergerak di bidang kepariwisataan, PHRI Aceh memberi santunan kepada 10 anak yatim dan fakir miskin.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Selama Ramadhan, Hunian Hotel di Banda Aceh Menurun

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/08/selama-ramadhan-hunian-hotel-di-banda.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Selama Ramadhan, Hunian Hotel di Banda Aceh Menurun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Selama Ramadhan, Hunian Hotel di Banda Aceh Menurun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger