Petugas Turunkan Puluhan Spanduk Caleg

Written By Unknown on Kamis, 15 Agustus 2013 | 16.25

BANDA ACEH - Puluhan spanduk para calon legislatif (Caleg) yang ditempatkan di sejumlah lokasi dilarang, seperti di persimpangan jalan, sekolah, tempat ibadah, serta taman kota, Rabu (14/8) sore, diturunkan oleh Petugas Satpol PP Kota Banda Aceh. Penertiban yang dimulai sekira pukul 15.00 WIB sore kamrin itu juga melibatkan Petugas dari Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (KPPTSP) Kota Banda Aceh.

"Meski pemasangan spanduk para caleg tersebut tidak dikenakan biaya, tapi mereka tetap diharuskan melapor ke KPPTSP dan menempatkan spanduk-spanduk itu di lokasi yang memang dianjurkan," kata Kasatpol PP Kota Banda Aceh, Ritasari Pujiastuti AP, kepada Serambi kemarin.

Ia menjelaskan selain menimbulkan kesan semrawut, keberadaan spanduk para caleg di lokasi dilarang itu juga menggangu pandangan. Bahkan dampaknya bisa membahayakan pengguna jalan.

Ia menambahkan spanduk tersebut bisa diambil kembali oleh caleg yang bersangkutan, dengan harapan, ke depan spanduk dimaksud dipasang di lokasi yang dianjurkan.(mir)


Anda sedang membaca artikel tentang

Petugas Turunkan Puluhan Spanduk Caleg

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/08/petugas-turunkan-puluhan-spanduk-caleg.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Petugas Turunkan Puluhan Spanduk Caleg

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Petugas Turunkan Puluhan Spanduk Caleg

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger