Gelombang Tinggi Ancam Perairan Aceh

Written By Unknown on Minggu, 07 Juli 2013 | 16.24

Laporan: Parlaungan Lubis  |  Sumatera Utara

SERAMBINEWS.COM, BELAWAN - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun meteorologi Belawan mengeluarkan peringatan dini, agar para nelayan dan perusahaan kapal ikan mengantisipasi cuaca buruk dan gelombang tinggi yang diprediksi mencapai tiga meter lebih di seputaran perairan Aceh sekitarnya. Sedang hujan dan badai guntur  dengan kecepatan angin maksimal 30 knot,  diprediksi mengancam perairan Simeulue, yang berlaku hingga Senin (8/7) pukul 19.00 WIB.

"Ini prediksi  atau perkiraan, bukan semata-mata nelayan dan perusahaan kapal ikan  untuk tidak melaut, namun diingatkan agar waspada untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan," kata prakirawan BMKG stasiun meteorologi  Belawan, Rizky Ramadhan, yang berkantor di Jalan Raya Pelabuhan III, Gabion Belawan mengingtakan,  Ahad (7/7).  

Menurutnya, selain perairan Aceh, gelombang  lebih tinggi lagi, diprediksi lima meter  juga menjadi ancaman bagi perairan Samudera Hindia Selatan. Secara rinci disebutkan, gelombang laut dengan tinggi 2.0 meter  mengancam Kepulauan Mentawai, Perairan Bengkulu, Pulau enggano, Perairan barat Lampung, Selat Sunda, Perairan Selatan Jawa Tengah hingga Bali ; Kecuali di  Laut Andaman, Samudera Hindia Barat Daya Enggano, Perairan Selatan Banten dan Jawa Barat, Samudera hindia Selatan Banten hingga Jawa Tengah gelombang dapat mencapai  empat meter.

Daerah Tekanan Rendah 1005 HPA diprediksi terjadi di Samudera Hindia sebelah Barat Daya Bengkulu. Angin di atas wilayah Perairan Indonesia, di Utara Khatulistiwa umumnya bertiup dari Timur sampai Barat Daya, dan di Selatan Khatulistiwa umumnya bertiup dari arah Barat Daya sampai Tenggara dengan kecepatan angin berkisar antara 5 sampai 30 knot. Kondisi  ini memberi peluang pertumbuhan awan dan hujan disertai badai guntur dapat terjadi di Selat Malaka, Perairan Simeulue.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Gelombang Tinggi Ancam Perairan Aceh

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/07/gelombang-tinggi-ancam-perairan-aceh.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gelombang Tinggi Ancam Perairan Aceh

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gelombang Tinggi Ancam Perairan Aceh

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger