Minggu, 17 Februari 2013 13:35 WIB
BANDA ACEH - Sebanyak 23 kaum perempuan ikut dalam persaingan seleksi calon anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh periode 2013-2018. Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon telah menutup masa pendaftaran pada, Jumat (15/2) pukul 18.00 WIB, dengan total pendaftar mencapai 203 orang.
"Dari total yang mendaftar, jumlah perempuannya lumayan banyak, mencapai 32 orang," sebut Ketua Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Anggota KIP Aceh, Nazaruddin kepada Serambi, Jumat sore.
Nazaruddin yang didampingi Wakil Ketua Panitia, M Nasir menyatakan merasa puas dengan tingginya respon dari kalangan perempuan untuk ikut serta dalam pencalonan anggota KIP Aceh. Awalnya, kata Nazaruddin, pihaknya merasa pesimis dengan keterwakilan perempuan, sebab pada minggu pertama pendaftaran dibuka, dari kalangan perempuan yang mendaftar masih di bawah 10 orang.
"Tapi, memasuki minggu kedua, banyak yang datang ke Gedung DPRA, mengambil formulir dan tiga hari berikutnya mereka kembali mendaftarkan dirinya menjadi peserta calon anggota KIP Aceh," ujarnya.
Data diperoleh Serambi, kalangan perempuan yang mendaftar berasal dari berbagai profesi, mulai dari guru honor, pengurus LSM, dosen, hingga Ketua KIP Kabupaten Aceh Timur, Absyah, dan anggota KIP Aceh Nurjani.
Selain dari kalangan perempuan, sejumlah calon yang mendaftar adalah nama yang sudah cukup dikenal publik. Termasuk enam dari tujuh anggota KIP Aceh yang lama yang masa tugasnya akan berakhir bulan Mei 2013 mendatang, yakni Robby Saputra, Ilham Saputra, Zainal Abidin, Akmal Abzal, Nurjani, dan Yarwin Adidarma.
Enam Komisioner KIP Aceh ini, kata Nasir, bakal mendapat perlawanan yang sangat ketat dari mantan bupati yang mendaftarkan dirinya menjadi peserta calon anggota KIP Aceh yang baru, yaitu mantan Pj Bupati Pidie Jaya, Salman Ishak dan mantan Bupati Pidie, Mirza Ismail.
Selain dari mantan bubati itu, masih banyak lawan tangguh yang menjadi persaingan dari anggota KIP Aceh dan mantan bupati, yaitu dari para mantan anggota dan ketua KIP kabupaten/kota.(her)
Anda sedang membaca artikel tentang
23 Perempuan Mendaftar Calon Anggota KIP
Dengan url
http://acehnewinfo.blogspot.com/2013/02/23-perempuan-mendaftar-calon-anggota-kip.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
23 Perempuan Mendaftar Calon Anggota KIP
namun jangan lupa untuk meletakkan link
23 Perempuan Mendaftar Calon Anggota KIP
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar