Hasyimi Puteh Pimpin Demokrat Aceh Jaya

Written By Unknown on Rabu, 21 November 2012 | 16.24

Rabu, 21 November 2012 15:15 WIB

CALANG - T Hasyimi Puteh, kembali terpilih sebagai Ketua Partai Demokrat (PD) Kabupaten Aceh Jaya periode 2012-2017. Ia terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Cabang (Muscab) II, di Hotel Pantai Barat, Kecamatan Krueng Sabe, Selasa (20/11).

Muscab II PD Aceh Jaya ini dibuka oleh Wakil Ketua DPD PD Aceh, Amir Helmi.  Turut hadir dua unsur pengurus DPP, Nadia dan Muhammad Hasan, anggota DPRA Iskandar Daod, Sekda Aceh Jaya Drs T Irfan TB, serta para pengurus dan kader PD Aceh Jaya.

Ketua Panitia Muscab II PD Aceh Jaya, Usman Ahmad mengatakan, T Hasyimi Puteh menjadi  calon tunggal atau satu-satunya bakal calon yang mendaftar sejak dibukanya pendaftaran, tanggal 15-20 November 2012.

"Dengan telah terbentuknya kepengurusan yang baru, diharapkan para pengurus mampu melahirkan terobosan-terobosan baru untuk kepentingan masyarakat, daerah, dan Partai Demokrat. Cukup banyak isu yang berkembang selama ini hingga menganggu kader kita. Namun dengan adanya semangat juang yang tinggi, para kader bisa mempertahankan jati diri sebagai kader Demokrat yang sejati," ujar Amir Helmi, saat penutupan Muscab II PD Aceh Jaya, sore kemarin.

Sementara Ketua DPC Partai Demokrat Aceh Jaya, T Hasyimi Puteh menyampaikan terima kasih kepada semua kader Demokrat yang telah kembali mempercayakan dirinya guna memimpin PD Aceh Jaya untuk kedua kalinya. "Kita akan mendidik kader-kader kita yang berkualitas dan berpendidikan dalam mengayomi masyarakat dan berjuang untuk kemajuan daerah dan kepentingan masyarakat di Aceh Jaya nantinya," ujar T Hasyimi Puteh.(c45)


Anda sedang membaca artikel tentang

Hasyimi Puteh Pimpin Demokrat Aceh Jaya

Dengan url

http://acehnewinfo.blogspot.com/2012/11/hasyimi-puteh-pimpin-demokrat-aceh-jaya.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hasyimi Puteh Pimpin Demokrat Aceh Jaya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hasyimi Puteh Pimpin Demokrat Aceh Jaya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger